Kolaborasi Lintas Sektor Didorong untuk Tangani TPPO dan Kekerasan Anak

PALANGKA RAYA, INFOBORNEO.COM – Upaya Pemko Palangka Raya dalam mencegah kekerasan terhadap perempuan dan anak terus ditingkatkan melalui pertemuan koordinasi lintas sektor.

Pj Sekda, Arbert Tombak, menegaskan bahwa kolaborasi menjadi kunci dalam memperluas cakupan perlindungan. “Forum ini diharapkan mampu memperkuat koordinasi lintas sektor serta memperluas cakupan program perlindungan dan pemberdayaan perempuan dan anak,” ucapnya, Jumat (14/11/2025).

Arbert mengatakan kasus TPPO dan kekerasan memiliki dampak luas terhadap pembangunan manusia, sehingga dibutuhkan respons serius dari seluruh pemangku kepentingan.

Ia menilai bahwa sinergi antara dinas teknis, aparat hukum, dan lembaga pendidikan harus diperkuat.

Menurut Arbert, masyarakat juga memiliki peran penting dalam deteksi dini dan pencegahan potensi kekerasan.

Kegiatan ini melibatkan berbagai lembaga layanan, termasuk UPPA Polresta, sebagai bentuk komitmen bersama menghadirkan perlindungan menyeluruh. (Redaksi)

Comments (0)
Add Comment