Bupati Barito Utara Komitmen Perkuat Pendapatan Asli Daerah

MUARA TEWEH, INFOBORNEO.COM – Bupati Barito Utara, H. Shalahuddin, S.T., M.T., menegaskan komitmennya memperkuat sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) melalui optimalisasi sektor perkebunan dan kehutanan.

Menurutnya, sinergi lintas sektor menjadi kunci untuk memastikan pembangunan berjalan merata dan berkeadilan. “Kami mendorong agar potensi sumber daya alam benar-benar memberi manfaat bagi masyarakat,” ujarnya, Senin (20/10/2025).

Dalam Rakor Optimalisasi PAD di Palangka Raya, Shalahuddin juga menyoroti pentingnya inovasi daerah untuk meningkatkan penerimaan.

Ia menyebutkan bahwa pemerintah daerah akan terus mendorong BUMD dan Perusda agar berperan aktif dalam penciptaan nilai ekonomi baru.

Selain itu, pemerintah daerah juga akan memperkuat koordinasi dengan sektor swasta.

“Setiap potensi harus dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat Barito Utara,” tandasnya. (Redaksi)

Comments (0)
Add Comment