Wabup Katingan Firdaus Hadiri Maulid Nabi di Desa Hiyang Bana

KASONGAN, INFOBORNEO.COM – Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1447 H/2025 M berlangsung khidmat di Masjid Baitul Muttaqin, Desa Hiyang Bana, Senin (15/9/2025). Acara yang digelar Panitia Hari Besar Islam (PHBI) ini dihadiri langsung oleh Wakil Bupati (Wabup) Katingan, Firdaus.
Dalam sambutannya, Firdaus menekankan pentingnya menjadikan peringatan Maulid Nabi sebagai momentum untuk memperkuat keimanan dan persaudaraan. “Nabi Muhammad SAW adalah teladan utama bagi umat Islam. Dengan meneladani akhlak beliau, kita dapat membangun masyarakat yang berkarakter, religius, serta mampu menjaga persatuan umat,” ucap Firdaus, Senin (15/9/2025).
Ia menambahkan bahwa pemerintah daerah akan terus hadir dan mendukung setiap kegiatan keagamaan, karena melalui nilai-nilai agama masyarakat bisa hidup lebih damai dan harmonis.
Ketua Panitia PHBI Masjid Baitul Muttaqin menyampaikan apresiasi atas kehadiran Wabup Firdaus, yang dinilai menjadi motivasi tersendiri bagi masyarakat untuk semakin memakmurkan masjid.
Selain tausiyah, acara juga diisi dengan pembacaan shalawat dan doa bersama untuk keselamatan umat. Suasana religius semakin terasa ketika jamaah melantunkan shalawat dengan penuh khidmat.
Peringatan Maulid Nabi di Desa Hiyang Bana ini tidak hanya menjadi bentuk kecintaan umat kepada Rasulullah, tetapi juga memperlihatkan kebersamaan antara pemerintah daerah dan masyarakat dalam menghidupkan tradisi Islam yang penuh makna. (Redaksi)

Comments (0)
Add Comment