KASONGAN, INFOBORNEO.COM – Penjabat Sekretaris Daerah (Pj. Sekda) Kabupaten Katingan, Christian Rain, menghadiri Rapat Paripurna DPRD Katingan dalam rangka pembahasan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (R-APBD) Perubahan Tahun Anggaran 2025. Rapat berlangsung di ruang paripurna DPRD, Kamis (18/9/2025).
Dalam keterangannya, Christian Rain menjelaskan bahwa R-APBD Perubahan merupakan instrumen penting untuk merespons dinamika pembangunan daerah sekaligus menjawab kebutuhan masyarakat. “APBD Perubahan ini adalah langkah strategis untuk memastikan program-program prioritas tetap berjalan sesuai kepentingan masyarakat. Kami berkomitmen menjaga akuntabilitas, transparansi, serta efisiensi dalam setiap penggunaan anggaran,” tegasnya, Kamis (18/9/2025).
Menurutnya, alokasi anggaran akan diprioritaskan pada sektor-sektor strategis seperti pendidikan, kesehatan, infrastruktur, hingga penguatan ekonomi masyarakat.
Christian Rain juga menekankan bahwa prinsip kehati-hatian akan selalu menjadi acuan agar setiap kebijakan anggaran benar-benar berdampak pada kesejahteraan masyarakat.
Rapat berlangsung dialogis dengan berbagai masukan konstruktif dari anggota DPRD. Hal ini diapresiasi Christian Rain sebagai bentuk kemitraan strategis antara legislatif dan eksekutif.
“Kami percaya dengan semangat gotong royong, R-APBD Perubahan bisa diselesaikan tepat waktu sehingga pembangunan di Kabupaten Katingan berjalan lancar sesuai harapan masyarakat,” pungkasnya. (Redaksi)