PALANGKA RAYA, INFOBORNEO.COM – Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Diskominfo terus menggencarkan program literasi digital dengan membentuk Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) baru di Kelurahan Tangkiling, Rabu (16/4/2025).
Kepala Diskominfo, Saipullah, menyebutkan bahwa pembentukan KIM ini bertujuan meningkatkan partisipasi aktif masyarakat dalam mengelola dan menyebarkan informasi yang berkualitas dan mendidik.
“Melalui pemahaman literasi digital yang baik, masyarakat akan lebih kritis dalam menyikapi informasi. Selain itu juga mampu menjadi agen perubahan yang aktif,” terang Saipullah.
Ia menambahkan bahwa pembentukan KIM di Tangkiling menjadi bagian dari rangkaian kegiatan yang telah dilakukan di 17 kelurahan sejak program ini dijalankan.
KIM, lanjutnya, menjadi salah satu strategi Pemko untuk memperkuat komunikasi publik dan menumbuhkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya informasi.
“Kami berkomitmen untuk mendampingi dan membina KIM agar terus berkembang serta mampu memberikan kontribusi nyata,” imbuhnya.
Melalui pendekatan ini, Pemko Palangka Raya berharap masyarakat dapat menjadi mitra aktif dalam menjaga ekosistem informasi yang sehat di tengah derasnya arus digitalisasi.