PALANGKA RAYA, INFOBORNEO.COM – Jelang berakhirnya masa jabatan sebagai Penjabat (Pj) Wali Kota Palangka Raya, Akhmad Husain menyampaikan apresiasi kepada seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN) atas kinerja dan dedikasi selama masa kepemimpinannya. Hal tersebut diungkapkannya saat Apel Besar ASN, Senin (17/2/2025), di halaman Kantor Wali Kota Palangka Raya.
Dalam amanatnya, Husain mengatakan bahwa kontribusi ASN sangat penting dalam mendukung program-program strategis pemerintah, termasuk berbagai upaya reformasi birokrasi dan peningkatan layanan publik.
“Mari kita jadikan Kota Palangka Raya ini sebagai contoh daerah yang berprestasi, dan berdaya saing,” ujar Husain, Senin, (17/2/2025).
Ia juga menyebutkan sejumlah capaian selama masa jabatannya yang tidak lepas dari peran aktif ASN sebagai pelaksana kebijakan. Husain berharap agar semangat tersebut tetap terjaga bahkan setelah dirinya tidak lagi menjabat.
Lebih lanjut, ia mengimbau ASN untuk terus menjunjung tinggi nilai-nilai loyalitas, integritas, dan inovasi demi meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.
Harapan lainnya yang disampaikan adalah agar seluruh ASN tetap menjaga kekompakan dan menjadikan gotong royong sebagai dasar kerja di lingkungan birokrasi.
Apel tersebut turut dihadiri pejabat eselon dan staf ahli pemerintah kota, sebagai simbol kebersamaan menjelang transisi kepemimpinan yang akan datang.