Fairid Ajak ASN Baru Jadi Motor Inovasi Pelayanan Publik

1,260

PALANGKA RAYA, INFOBORNEO.COM – Wali Kota Palangka Raya, Fairid Naparin, mengajak ASN baru untuk menjadi agen perubahan dan motor inovasi dalam pelayanan publik usai menyerahkan 143 SK pengangkatan CPNS dan PPPK, Selasa (15/4/2025).

Acara yang digelar di Aula Rumah Jabatan Wali Kota itu menjadi simbol masuknya angkatan baru dalam birokrasi Pemko Palangka Raya yang diharapkan bisa memberi semangat dan warna baru dalam pelayanan.

“ASN itu bukan hanya pekerjaan rutin. Jadilah bagian dari solusi dengan inovasi dan ide-ide kreatif yang bisa membantu masyarakat,” ucap Fairid.

Ia menegaskan bahwa era digital dan kemajuan teknologi mendorong perubahan pola pikir ASN dari sekadar administrasi menjadi pelayanan yang berbasis data dan responsif.

Tak lupa, ia mengingatkan pentingnya pemenuhan jam pengembangan kompetensi tahunan sebagai upaya memperbarui wawasan dan keterampilan ASN.

“Kompetensi itu modal dasar. Maka manfaatkan setiap peluang untuk belajar dan berkembang,” ujar Fairid.

Pemko Palangka Raya, tambahnya, telah menorehkan prestasi nasional yang membanggakan dan ingin mempertahankannya melalui ASN yang berkualitas dan berdedikasi tinggi.

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.