Fairid Naparin Puji Kafilah Palangka Raya yang Sukses di MTQ Kalteng 2025
PALANGKA RAYA, INFOBORNEO.COM – Pemerintah Kota Palangka Raya memberikan apresiasi atas perjuangan kafilah MTQ yang berhasil meraih juara 1 pawai ta’aruf dan juara 2 stand terbaik MTQ Provinsi Kalteng 2025.
Wali Kota Fairid Naparin mengungkapkan kebanggaannya atas capaian tersebut. “Selamat kepada Kota Palangka Raya, prestasi ini membuat kita semakin keren,” katanya, Senin (24/11/2025).
Ia menilai kemenangan ini sebagai bukti kerja keras seluruh tim pendamping dan peserta.
Fairid menyampaikan bahwa MTQ bukan hanya kompetisi, tetapi juga ajang memperkuat kecintaan masyarakat terhadap Al-Qur’an.
Ia berharap prestasi yang diraih dapat menjadi motivasi untuk lebih memperkuat pembinaan keagamaan.
Pemerintah Kota, jelasnya, akan terus menyiapkan fasilitas pelatihan agar kualitas peserta semakin meningkat. (Redaksi)