Bunda PAUD Gaungkan Semangat Hidup Sehat Lewat Senam G7KIH

1,125

MUARA TEWEH, INFOBORNEO.COM – Bunda PAUD Kabupaten Barito Utara, Hj. Maya Savitri Shalahuddin, mengajak anak-anak PAUD hidup sehat melalui kegiatan Senam G7KIH (Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat) di Taman Lampion Muara Teweh.

Ia menilai, membangun karakter sehat dan ceria harus dimulai sejak dini melalui kegiatan yang menyenangkan. “Senam ini bukan hanya olahraga, tapi juga bagian dari pembelajaran disiplin, kerja sama, dan kebersamaan,” ujar Hj. Maya, Sabtu (18/10/2025).

Anak-anak tampak antusias mengikuti gerakan senam bersama, dilanjutkan dengan kegiatan mengisi botol minum dan pembagian susu gratis.

Menurut Hj. Maya, kegiatan itu bertujuan membiasakan anak menjaga hidrasi tubuh serta memahami pentingnya pola hidup bersih.

Ia juga berharap kegiatan semacam ini terus dilaksanakan secara rutin di sekolah-sekolah PAUD.

“Kalau anak sehat dan bahagia, maka proses belajarnya juga akan maksimal,” tuturnya. (Redaksi)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.