RSUD Mas Amsyar Dukung Pendirian Balai Rehabilitasi Narkotika di Kasongan

1,126

KASONGAN, INFOBORNEO.COM – Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Mas Amsyar Kasongan menunjukkan komitmennya dalam upaya penanggulangan penyalahgunaan narkotika di Kabupaten Katingan. Hal ini dibuktikan dengan keterlibatan langsung Direktur RSUD Mas Amsyar, dr. Agnes Nissa Paulina, bersama jajaran dan dokter spesialis kedokteran jiwa dalam kegiatan peninjauan rencana lokasi Balai Rehabilitasi Narkotika pada Kamis (02/10/2025).

Menurut dr. Agnes, langkah ini menjadi bagian dari upaya bersama lintas sektor untuk memperkuat layanan rehabilitasi yang lebih baik di Katingan. “RSUD Mas Amsyar Kasongan siap berkolaborasi dengan seluruh pihak terkait dalam penyediaan layanan rehabilitasi yang terpadu, humanis, dan berorientasi pada pemulihan pasien,” ujarnya, Kamis (02/10/2025).

Peninjauan lokasi dilakukan di bekas Kantor Pengadilan Agama Katingan yang rencananya akan difungsikan sebagai pusat rehabilitasi. Kegiatan tersebut turut dihadiri oleh perwakilan Kejaksaan Negeri Katingan, Sekretariat Daerah Kabupaten Katingan, dan instansi terkait lainnya.

  1. Agnes menegaskan bahwa kehadiran balai ini diharapkan dapat memperkuat peran rumah sakit dalam mendukung pemulihan para korban penyalahgunaan narkotika. Menurutnya, kolaborasi antar lembaga menjadi kunci keberhasilan dalam menekan angka penyalahgunaan narkoba di daerah.

Ia juga menambahkan bahwa RSUD siap memberikan dukungan medis dan psikososial dalam operasional balai tersebut. “Kesehatan jiwa dan pemulihan sosial adalah dua hal penting yang akan menjadi perhatian utama dalam layanan rehabilitasi ini,” imbuhnya.

Melalui inisiatif ini, Pemerintah Kabupaten Katingan dan RSUD Mas Amsyar berharap dapat menghadirkan solusi nyata terhadap persoalan narkotika yang kian kompleks. (Redaksi)

Tinggalkan pesanan

Alamat email anda tidak akan disiarkan.